Kode Diagnosis Penyakit Faringitis Akut - KLIK INSTAL
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kode Diagnosis Penyakit Faringitis Akut

Artikel ini dengan sengaja kami susun untuk meringanan para tenaga kesehatan dalam melakukan entri kode diagnosis penyakit di era BPJS. Mungkin saja masih ada yang belum hafal atau tahu tentang kode diagnosis penyakit faringitis akut ini. Sebelum melangkah lebih jauh, terlebih dahulu mari kita kenali dan pahami penyakit ini dengan singkat.

Kode Diagnosis Penyakit Faringitis Akut

Kode Diagnosis Pcare BPJS Untuk Penyakit Faringitis Akut

Faringitis akut merupakan suatu peradangan ataupun inflamasi pada area faring. Faring adalah salah satu bagian organ tenggorokan yang menghubungkan antara rongga belakang hidung dengan bagian belakang dari mulut. Pada peradangan ini akan dirasakan tenggorokan yang gatal dan sering juga disertai rasa sulit atau sakit sewaktu menelan.

Khusus tenaga kesehatan dapat mengetahui lebih lanjut tentang penyakit ini dari link di bawah ini:
👉 Diagnosis dan Tatalaksana Terapi Faringitis Akut

Kebanyakan kasus penyakit ini diakibatkan oleh virus, dan sebagian lainnya diakibatkan oleh bakteri, contohnya bakteri grup A streptococcus. Faringitis akut ini dapat dengan menular kepada orang lain. Penularan dapat terjadi melalui udara (misalnya tidak sengaja menghirup butiran sekresi hidung atau air ludah yang berasal dari penderita) atau melalui barang-barang yang memang telah terkontaminasi langsung oleh virus dan bakteri penyebab.

Faringitis yang disebabkan oleh virus lebih mudah untuk menular bilamana seseorang bersama penderita faringitis dalam suatu ruangan yang memiliki ventilasi yang buruk. Sementara itu faringitis yang disebabkan oleh bakteri bisa menular dengan cepat di wilayah tempat tinggal saat musim pancaroba.

Biasanya penyakit ini sembuh dalam kurun waktu 3 hingga 7 hari. Pengobatan bisa dilakukan di rumah secara mandiri atau penggunaan obat dari dokter. 

Gejala Faringitis
Gejala yang bisa timbul pada penderita faringitis akut adalah:
  • nyeri pada tenggorokan,
  • susah menelan,
  • demam,
  • batuk,
  • bersin dan pilek,
  • sakit kepala,
  • nyeri otot, atau
  • selera makan berkurang.

Kode Diagnosis Penyakit Faringitis Akut untuk Entri Pcare BPJS Kesehatan

No. ICD-10 : J02.9 Acute pharyngitis, unspecified

Kode ICPC - 2 untuk Penyakit Faringitis
No. ICPC-2 : R74. Upper respiratory infection acute

Simak kode diagnosis untuk BPJS lainnya di SINI

Post a Comment for "Kode Diagnosis Penyakit Faringitis Akut"

<script async src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-2631650870646061" crossorigin="anonymous"></script> <!-- Iklan --> <ins class="adsbygoogle" style="display:block" data-ad-client="ca-pub-2631650870646061" data-ad-slot="9511910312" data-ad-format="auto" data-full-width-responsive="true"></ins> <script> (adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({}); </script>