Susu Kental Manis (SKM) Diberikan Untuk Bayi dan Anak? Mengkhawatirkan! - KLIK INSTAL
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Susu Kental Manis (SKM) Diberikan Untuk Bayi dan Anak? Mengkhawatirkan!

Akhir-akhir ini sedang hangat-hangatnya masalah susu kental manis. Hal ini mengingat penggunaanya yang cukup luas di masyarakat termasuk anak-anak. Para orang tua lebih sering memberikan susu kental manis pada anaknya ketimbang susu bubuk. Pertimbangan biasanya karena harga yang relatif lebih murah, mudah di simpan, dan lebih disukai anak-anak ketimbang susu bubuk.

pemberian susu kental manis pada anak
gambar susu kental manis

Pemberian Susu Kental Manis (SKM) Untuk Anak

Banyak pertanyaan yang muncul berkenaan dengan berita tentang SKM baru-baru ini. Apakah boleh anak-anak mengonsumsi SKM? Bagaimana penjelasan pemberian susu jenis ini pada bayi, anak di bawah 1 tahun, anak diatas 1 tahun? Yuk simak pembahasannya di sini

Pedoman Pemberian Susu Untuk Anak Dibawah 1 Tahun

Perlu kita ketahui bersama bahwa anak-anak terutama usia di bawah 1 tahun dianjurkan untuk meminum air susu ibu (ASI). Bilamana ASI tidak bisa didapat untuk diberikan ke anak maka pilihan selanjutnya adalah ASI donor yang sudah dijamin keamanan dan kehigienisannya. Bagaimana bila tidak ada ASI donor?

Bila orang tua tidak menemukan ASI donor maka pilihan dapat dialihkan kepada susu formula yang sesuai untuk usia anak dan bayi. Susu formula yang dimaksud adalah susu sapi yang telah dilakukan proses modifikasi.

Pedoman Pemberian Susu Pada Anak Usia Diatas 1 Tahun

Pada anak yang berumur diatas satu tahun, jenis makanan yang dapat dikonsumsi sama seperti layaknya orang dewasa. Pemberian susu pada anak usia ini baik itu susu ASI maupun susu jenis lainnya (formula) bukanlah suatu hal yang utama. Pemberian susu ini hanya diperbolahkan maksimal sebanyak 30 persen dari total kebutuhan kalorinya. Yang 70 persen lagi sebaiknya diberikan makanan dalam bentuk padat. Penggunaan susu ini juga harus menitikberatkan pada konteks pemenuhan kebutuhan akan kalsium dan protein dengan asam amino yang lengkap

Pemberian Susu Kental Manis Untuk Anak

Susu kental manis ialah susu yang dihasilkan dari proses penguapan atau evaporasi dan biasanya kandungan proteinnya sangat rendah. Selain melalui proses penguapan, pada jenis susu ini juga ditambahkan gula tambahan. Hal ini menjadikan susu jenis ini hanya memiliki kadar protein yang sangat sedikit sementara kadar gulanya tinggi. Penting untuk diketahui bahwa kebutuhan akan gula tambahan pada menu makanan anak yang disarankan oleh WHO pada tahun 2015 ialah kurang dari 10 persen total kebutuhan kalori. Jadi bisa Anda simpulkan sendiri.

Susu kental manis ini sebaiknya tidak diminum oleh balita. Setiap orang tua harus memilih dengan bijak tentang kandungan dan porsi dari setiap susu (susu formula) yang akan diberikan. Sebagai contoh salah satu jenis susu kental manis yang dijual di pasar mencantumkan dalam satu takar porsi (4 sendok makan) mangandung 130kkal, dengan komposisi  gula tambahan sebanya 19 gram dan protein 1 gram. Jika diubah ke dalam kalori, 19 gram gula sebanding dengan 76 kkal. Kandungan gula dalam 1 porsi susu kental manis ini sudah tersebut lebih dari 50% total kalorinya. Jumlah ini sudah jauh melampaui jumlah yang disarankan oleh WHO.

Kesimpulan Pemberian Susu Kental Manis Untuk Anak

Susu kental manis TIDAK bisa diperuntukkan kepada bayi dan anak, oleh karena mengandung kadar gula yang tinggi, sementara kadar protein yang hendak diambil rendah. Pemberian susu yang disarankan pada bayi adalah ASI atau ASI donor yang sudah dibuktikan keamanan dan kebersihannya atau dapat menggunakan susu formula. PAda anak yang berumur diatas 1 tahun, pemberian ASI dapat dilakukan, tetapi hanya 30 persen saja. Selain ASI dapat juga dikonsumsi susu sapi yang telah dipasteurisasi atau UHT atau susu formula untuk pertumbuhan. Bila Anda ragu silahkan konsultasikan dengan dokter keluarga atau dokter spesialis anak.


sumber: IDAI
Dr. Zuhdy
Dr. Zuhdy Aktif sebagai dokter umum di dunia nyata dan senang membagikan informasi kesehatan di dunia maya. Gabung Fans Page FB kami: Kedokteran dan Kesehatan

Post a Comment for "Susu Kental Manis (SKM) Diberikan Untuk Bayi dan Anak? Mengkhawatirkan!"

<script async src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-2631650870646061" crossorigin="anonymous"></script> <!-- Iklan --> <ins class="adsbygoogle" style="display:block" data-ad-client="ca-pub-2631650870646061" data-ad-slot="9511910312" data-ad-format="auto" data-full-width-responsive="true"></ins> <script> (adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({}); </script>