Pengertian dan Fungsi Keluarga
Pengertian dan Fungsi Keluarga - Blog Kedokteran dan Kesehatan. Artikel ini akan menjelaskan definisi keluarga dan bagaimana kegunaan keluarga itu sebenarnya. Hal ini untuk menjadi bahan pembelajaran bagi para kepala keluarga dan anggota nya. Yuk simak di bawah ini.
Konsep, Pengertian dan Fungsi Keluarga
Apa sebenarnya keluarga itu? Yuk kita simak beberapa definisi dan pengertian keluarga menurut para ahli di bawah ini.
Definisi Keluarga
Beberapa pengertian keluarga menurut pendapat para ahli, yaitu:
- Keluarga adalah kumpulan 2 atau lebih manusia yang memiliki ikatan darah, perkawinan, atau pun adopsi dimana setiap anggota keluarga melakukan interaksi antara satu sama lain (Mubarak, 2011).
- Keluarga ialah unit paling kecil pada masyarakat yang didalamnya terdapat kepala keluarga dan beberapa individu yang tinggal dalam satu atap yang mempunyai rasa saling ketergantungan (Setiadi, 2012).
- Keluarga merupakan unit dalam masyarakat sekaligus menjadi lembaga yang memiliki pengaruh terhadap masyarakat (Friedman, 2010).
Dari beberapa definisi menurut para ahli di atas maka kami simpulkan bahasanya keluarga ialah suatu ikatan (melalui perkawinan atau kesepakatan), hubungan (satu darah atau adopsi), yang tinggal dalam satu atap yang mempunyai interaksi bersifat ketergantungan satu sama lain dan memberikan dampak kepada masyarakat.
Peranan dan Fungsi Keluarga
Keluarga memiliki 5 fungsi, antara lain:
1. Fungsi Afektif
Fungsi ini berkaitan dengan fungsi internal keluarga yang menjadi tonggak kekuatan keluarga. Guna fungsi afektif adalah untuk memenuhi kebutuhan psikososial. Berhasilnya fungsi ini akan terlihat pada kegembiraan dan kebahagiaan yang dirasakan oleh kepala dan anggota keluarga keseluruhan.
Apa saja komponen yang harus ada di dalam fungsi afektif ini? Simak di bawah ini.
- Saling asuh yaitu sama-sama saling memberikan cinta kasih sayang, saling menerima, dan saling mendukung satu sama lain sesama anggota keluarga.
- Saling menghargai yaitu sama-sama saling mengakui keberadaan dan hak masing-masing anggota keluarga. Selain itu, komponen keluarga sama-sama menjaga iklim yang baik dan positif di dalam keluarga.
- Hubungan, ikatan, dan identifikasi keluarga dimulai sejak pasangan sepakat untuk hidup yang baru.
2. Fungsi Sosialisasi
Proses sosialisasi dimulai ketika seorang manusia dilahirkan ke dunia. Maka manusia akan belajar bersosialisasi pertama sekali dengan keluarga nya, semisal memandang wajah ayah dan ibu serta orang-orang di lingkungannya.
Oleh sebab itu, keluarga harus menjadi tempat yang berfungsi sosial bagi kepala keluarga itu sendiri dan masing-masing anggotanya. Di dalam keluarga lah akan dibinia hubungan sosial anak, mencetak norma-norma perilaku berdasarkan pertumbuhan dan perkembangan anak, dan menanamkan nilai-niai kebudayaan keluarga.
3. Fungsi Reproduksi
Fungsi reproduksi adalah upaya melanjutkan keturunan dan menambah kuantitas dan kualitas sumber daya manusia. Suatu ikatan perkawinan yang sah akan memenuhi unsur kebutuhan biologis dan unsur meneruskan keturunan.
4. Fungsi Ekonomi
Fungsi ekonomi dalam suatu keluarga adalah upaya pemenuhan kebutuhan dan keperluan seluruh anggota keluarga dalam bidang ekonomi. Kebutuhan tersebut seputar keperluan sandang pangan (makan), papan, dan rumah tempat tinggal dalam satu atap.
5. Fungsi Perawatan Kesehatan
Keluarga juga harus memiliki peranan dan fungsi dalam praktek asuhan keperawatan. Contohnya adalah usaha pencegahan masalah kesehatan yang mungkin akan terjadi dan perawatan anggota keluarga yang mederita penyakit. Keluarga yang bisa melakukan tugas-tugas kesehatan menunjukkan sebuah keluarga yang anggota nya mampu menyelesaikan segala permasalahan kesehatan keluarga.
Baca lebih lanjut: 12 indikator keluarga sehat
Nah, itu tadi penjelasan tentang apa pengertian dan fungsi keluarga itu. Mudah-mudahan bermanfaat bagi pembaca sekalian.
Sumber:
- Friedman, M.M et al. (2010). Buku Ajar Keperawatan Keluarga Riset, Teori, dan Praktik. Ed 5. Jakarta: EGC.
- Mubarak, Wahid Iqbal. (2009). Ilmu Pengantar Komunitas. Jakarta: Salemba Medika.
- Setiadi. (2008). Konsep dan Proses Keperawatan Keluarga. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Post a Comment for "Pengertian dan Fungsi Keluarga"
Klik tulisan subscribe berwarna merah ini: SUBSCRIBE
terlebih dahulu sebelum membuat komentar.