Nomor Kode ICD 10 Vertigo Untuk Pcare BPJS Kesehatan - KLIK INSTAL
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Nomor Kode ICD 10 Vertigo Untuk Pcare BPJS Kesehatan

Koding kode ICD 10 vertigo - Pada artikel ini kami akan menjabarkan nomor kode ICD 10 untuk penyakit vertigo. Penyakit ini sebenarnya masuk ke dalam gangguan fungsi vestibular. Jadi, kami akan menjabarkan seluruh kode penyakit yang termasuk ke dalam kelompok gangguan fungsi vestibular ini.

kode-icd-10-vertigo

Namun sebelum pembahasan kode nya alangkah lebih baik kita memahami tentang penyakit ini. Mengapa? Oleh karena ada alasan pengkodean yang didasarkan dengan gejala yang dialami oleh pasien.

Penyakit Vertigo

Vertigo adalah suatu keadaan dimana penderita mengalami gejala pusing (dizziness dan giddiness) hingga merasakan dirinya atau lingkungan sekitarnya berputar. Tingkat keparahan gejala akan berbeda-beda pada tiap orang.

Selain merasakan pusing berputar, gejala vertigo lain yang dapat dirasakan antara lain: mual, muntah, gerakan bola mata yang tidak normal, berkeringat, hilangnya fungsi pendengaran, dan tinitus (bunyi bising).

Penyakit vertigo ini biasanya dialami oleh orang-orang yang memiliki penyakit dan keadaan seperti di bawah ini:
  • penyakit diabetes mellitus (tingginya kadar gula darah)
  • migrain
  • stroke
  • penyakit Parkinson
  • tumor pada otak
  • kebiasaan merokok dan mengonsumsi minuman yang mengandung alkohol.

Nomor Kode ICD 10 Vertigo

Terkadang dokter menegakkan diagnosis dizziness atau giddiness pada pasien yang hanya mengalami gejala pusing tetapi tidak menjurus kepada gangguan fungsi vestibular atau gangguan keseimbangan di otak. Dalam kasus ini tenaga kesehatan yang melakukan entri kode Pcare BPJS Kesehatan cukup memasukkan kode: R42 Dizziness and giddiness

Koding ICD 10 Gangguan Vestibular dan Vertigo

Penting untuk tenaga kesehatan yang bertugas melakukan entri kode Pcare BPJS Kesehatan untuk menyimpan data atau merujuk pasien agar menanyakan terlebih dahulu diagnosis spesifik dari pasien. Setelah itu cocokkanlah kode nya dengan daftar kode di bawah ini:

H81 Gangguan Fungsi Vestibular
H81.0 Penyakit Ménière
H81.01 Penyakit Meniere pada telinga kanan
H81.02 Penyakit Meniere pada telinga kiri
H81.03 Penyakit Meniere pada kedua telinga
H81.09 Penyakit Meniere pada telinga yang tidak spesifik

H81.1 Benign paroksismal vertigo (icd 10 vertigo positional)
H81.10 Benign paroksismal vertigo yang tidak spesifik
H81.11 Benign paroksismal vertigo pada telinga kanan
H81.12 Benign paroksismal vertigo pada telinga kiri
H81.13 Benign paroksismal vertigo pada kedua telinga

H81.2 Penyakit neuronitis vestibular
H81.20 Penyakit neuronitis vestibular yang tidak spesifik
H81.21 Penyakit neuronitis vestibular pada telinga kanan
H81.22 Penyakit neuronitis vestibular pada telinga kiri
H81.23 Penyakit neuronitis vestibular pada kedua telinga

H81.3 Vertigo perifer lainnya (icd 10 vertigo peripheral)
H81.31 Penyakit Aural vertigo (vertigo dengan aura)
H81.311 Penyakit Aural vertigo (vertigo dengan aura) pada telinga kanan
H81.312 Penyakit Aural vertigo (vertigo dengan aura) pada telinga kiri
H81.313 Penyakit Aural vertigo (vertigo dengan aura) pada kedua telinga
H81.319 Penyakit Aural vertigo (vertigo dengan aura) yang tidak spesifik (icd 10 vertigo unspecified)

H81.39 Vertigo perifer lain (icd 10 vertigo peripheral)
H81.391 Vertigo perifer lain pada telinga kanan
H81.392 Vertigo perifer lain pada telinga kiri
H81.393 Vertigo perifer lain pada kedua telinga
H81.399 Vertigo perifer lain yang tidak spesifik pada telinga (icd 10 vertigo unspecified)

H81.4 Vertigo sentral (icd 10 vertigo of central origin)

H81.8 Gangguan fungsi vestibular lainnya
H81.8X Gangguan fungsi vestibular lainnya
H81.8X1 Gangguan fungsi vestibular lainnya pada telinga kanan
H81.8X2 Gangguan fungsi vestibular lainnya pada telinga kiri
H81.8X3 Gangguan fungsi vestibular lainnya pada kedua telinga
H81.8X9 Gangguan fungsi vestibular lainnya yang tidak spesifik

H81.9 Gangguan fungsi vestibular yang tidak spesifik
H81.90 Gangguan fungsi vestibular lainnya pada telinga yang tidak spesifik
H81.91 Gangguan fungsi vestibular lainnya pada telinga kanan
H81.92 Gangguan fungsi vestibular lainnya pada telinga kiri
H81.93 Gangguan fungsi vestibular lainnya pada kedua telinga

Koding ICD 10 Vertigo Berat
Apakah nomor kode ICD 10 vertigo berat sama dengan yang telah dijabarkan di atas? Jawabannya ya. Hal ini dikarenakan pembagian kode vertigo di atas tidak didasarkan kepada tingkat keparahan penyakit, akan tetapi berdasarkan letak lesi.

Koding ICD 10 Vertigo In Pregnancy
Untuk vertigo yang terjadi selama masa kehamilan bisa di lihat langsung di tautan ini:

Nah, itu tadi penjabaran kode-kode penyakit yang berkaitan dengan dizzines, giddines, vertigo, dan gangguan vestibular lainnya. Mudah-mudahan dapat membantu para tenaga kesehatan yang berperan dalam proses entri kode BPJS Kesehatan.

Untuk melihat kode seluruh penyakit silahkan klik pada tautan di bawah ini:
Dr. Zuhdy
Dr. Zuhdy Aktif sebagai dokter umum di dunia nyata dan senang membagikan informasi kesehatan di dunia maya. Gabung Fans Page FB kami: Kedokteran dan Kesehatan

Post a Comment for "Nomor Kode ICD 10 Vertigo Untuk Pcare BPJS Kesehatan"

<script async src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-2631650870646061" crossorigin="anonymous"></script> <!-- Iklan --> <ins class="adsbygoogle" style="display:block" data-ad-client="ca-pub-2631650870646061" data-ad-slot="9511910312" data-ad-format="auto" data-full-width-responsive="true"></ins> <script> (adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({}); </script>