Bagaimana Cara Mengatasi Masalah Jerawat Bayi?
Cara mengatasi jerawat pada bayi - Kedokteran dan Kesehatan. Jerawat pada bayi akan menimbulkan gangguan dan rasa tidak nyaman pada buah hati Anda. Sebagai orangtua pasti Anda merasakan hal ini juga. Sangat penting untuk mengetahui dan memahami permasalahan jerawat pada bayi ini.
gambar jerawat bayi |
Apa itu Jerawat Bayi?
Jerawat bayi adalah gangguan kulit berupa benjolan-benjolan kecil yang dapat ditemukan pada beberapa area permukaan kulit bayi. Paling sering masalah kulit ini terjadi di wajah, dada, atau punggung bayi.
Cukup banyak bayi yang mengalami hal ini. Biasanya ini akan menghilang dengan sendirinya secara alami dalam waktu paling lama beberapa minggu. Memang pada umumnya masalah kulit ini tidak memerlukan terapi apapun, akan tetapi ada sebagian kecil kasus yang membuatnya tidak menghilang. Lantas apa yang dapat Anda lakukan?
Tips Cara Mengatasi Jerawat Bayi
Di sini kami akan memberikan tips dan cara sederhana yang dapat Anda lakukan bilamana buah hati Anda mengalami jerawat bayi yang tidak kunjung hilang. Memang sebenarnya lebih tepat membawa masalah ini kepada dokter, namun ada beberapa langkah dan cara menghilangkan jerawat bayi secara alami yang dapat Anda lakukan, yaitu:
Bersihkan kulit bayi
Hampir sama layaknya peradangan kulit lainnya, kebanyakan jerawat bayi diakibatkan oleh masalah kebersihan kulit. Cukup jaga kebersihan kulit bayi tanpa mencoba-coba mengganggu jerawat (memencet atau menusuknya).
Tindakan menjaga higienitas ini akan mencegah perkembangbiakan kuman sehingga tidak terjadi infeksi sekunder yang derajatnya bisa lebih parah. Selain itu juga mencegah kulit dari debu-debu yang dapat menyumbat pori-pori bayi.
Dalam menjaga kebersihan, Anda juga dapat menggunakan produk pabrik asalkan terjamin keamanannya. Hindari produk yang mengandung bahan kimia berbahaya. Selain itu, produk tersebut tidak menimbulkan reaksi alergi bagi kulit buah hati Anda.
Pakaikan pakaian yang longgar
Gunakan pakaian yang longgar pada bayi Anda. Pakaian yang tidak ketat akan menjaga sirkulasi udara sehingga kulit tidak mudah berkeringat dan lembab. Kulit yang gampang berkeringat dan basah akan memudahkan kuman berkembangbiak.
Pakaian juga jangan terlalu longgar yang akan mengakibatkan buah cinta Anda menjadi masuk angin atau kembung. Pakaian bayi yang sudah basah hendaknya cepa diganti supaya kulit tidak lembab.
Perhatikan sabun bayi
Ibu harus bijaksana dalam memilih sabun bayi, baik sabun mandi ataupun sabun cuci. Carilah sabun mandi yang tidak mengiritasi kulit bayi. Begitu juga carilah sabun cuci yang cocok untuk kulit bayi karena seringkali bahan sabun yang tertinggal di pakaian dapat mengganggu pH kulit bayi.
Nah, itu tadi tips cara mengatasi masalah jerawat bayi Anda. Bilamana tidak juga menunjukkan keberhasilan sebaiknya bayi Anda dibawa ke dokter keluarga terdekat di lingkungan Anda. Atau Anda dapat bertanya di facebook fans page kami.
Dokter akan melakukan serangkaian pemeriksaan guna mencari jenis dan penyebab masalah kulit bayi Anda. Dengan mengetahui ini maka dapat dilakukan pemberian terapi empiris. Beberapa saran kepada ibu akan diberikan mengenai masalah kebersihan kulit, cara mengobati jerawat bayi, dan cara-cara pencegahan terjadinya kekambuhan.
Sumber:
Post a Comment for "Bagaimana Cara Mengatasi Masalah Jerawat Bayi?"
Klik tulisan subscribe berwarna merah ini: SUBSCRIBE
terlebih dahulu sebelum membuat komentar.