Amoksisilin
Info seputar obat amoksisilin - Obat amoksisilin ini adalah obat yang sangat umum di masyarakat. Namun, pengetahuan tentang obat ini di kalangan masyarakat cukup dangkal. Kami pernah menemui ibu yang minum amoksisilin karena sakit kepala, sakit pinggang, sakit perut, dll.
Nah, untuk bagi tenaga kesehatan haruslah aktif untuk memberikan pencerahan. Silahkan simak penjelasan di bawah ini.
Nah, untuk bagi tenaga kesehatan haruslah aktif untuk memberikan pencerahan. Silahkan simak penjelasan di bawah ini.
gambar obat amoksisilin |
Berikut Ini Info Seputar Obat Amiksisilin
Nama-Nama Obat Amoksisilin
Obat Generik :
Amoxycillin / Amoksisillin
Obat Bermerek :
Abdimox, Amoxan, Amoxillin, Amoxil, Corsamox, Ethimox, Farmoxyl, Ikamoxyl, Itermoxil, Kalmoxillin, Lactamox, Medimox, Medocyl, Mestamox, Mexylin, Mokbios, Moxlin, Novax, Nufamox, Opimox, Ospamox, Pehamoxyl, Penmox, Scannoxyl, Solpenox, Supramox, Topcillin, Wiamox, Widecillin, Xiltrop, atau Yusimox, .
Sediaan Obat Amoksisilin
* drop : 100 mg/ 1cc
* Syrup suspensi : 125 mg/ 5 ml, 250 mg/ 5 ml
* capsule : 250 mg dan 500 mg
* tablet : 250 mg dan 500 mg
Farmakologi dari Obat Amoksisilin
Mekanisme :
Obat ini memiliki kerja yang sama seperti penisilin yaitu sebagai bakterisidal, akan tetapi memiliki spektrum aktivitasnya lebih luas. Ini bekerja saat proses multiplikasi bakteri dengan menghambat biosintesis dinding sel mukopeptid bakteri. Bioavaibilitasnya stabil dan baik terhadap cairan asam lambung. Obat ini kurang baik untuk infeksi Streptococcus pneumococcus dibandingkan dengan obat penisilin. Fungsi obat ini lebih efektif pada infeksi mikro-organisme gram negatif contoh: (H influenza dan N. Meningitudis, ) dibanding obat penisilin.
Penyerapan :
Obat ini cepat diserap dengan bioavailabilitas 74-92% pada tubuh. Dalam dua jam pertama sudah mencapai kadar puncak di dalam darah untuk penggunaan obat berbentuk kapsul, tiga jam untuk penggunaan tablet, dan satu jam untuk pemakaian suspensi.
Distribusi :
Obat ini didistribusikan ke hampir seluruh cairan tubuh termasuk juga tulang,satu persen pada cairan serebrospinal, dan 17-20% pada protein pengikat.
Metabolisme :
Amoksisilin dimetabolisme di hati
Eliminasi :
Obat ini di eksresikan melalui urin dalam waktu 3,5 jam pada bayi baru lahir, satu hingga dua jam pada balita dan anak, dan setengah sampai satu jam pada orang dewasa.
Indikasi Penggunaan Obat Amoksisilin
- Infeksi pada telinga, hidung, dan tenggorokan (otitis, sinusitis, rhinitis, sinusitis, faringitis, dan tonsilitis.) dengan spektrum aksi α- and β-hemolytic Strep, S pneumoniae, Staph spp, H influenzae.
- Infeksi saluran kemih (uretritis, cystitis, pyelonefritis).
- Infeksi saluran pencernaan (Helicobacter pylori).
- Infeksi saluran kelamin (gonorrhea tanpa komplikasi).
- Infeksi lain (anthrax, endocarditis, dll).
Takaran Dosisi Amoksisilin Untuk Anak dan Dewasa
Dosis amoxicillin disesuaikan dengan jenis dan beratnya penyakit.
Dosis secara umum:
- Dosis pada anak 30 – 50 mg/kg berat badan sehari, terbagi dalam 3 dosis, PO.
- Dosis pada dewasa 3-4 x 500 mg sehari, PO.
Pada keadaan tertentu:
1. Otitis media akut pada anak:
- umur > 3 bulan dan berat badan < 40 kg : 80-90 mg/ kg/ hari dibagi dalam 2-3 dosis, PO.
- berat badan 40 kg : 500 mg PO tiap 12 jam atau 250 mg PO tiap 8 jam selama 10-14 hari.
2. Infeksi Helicobacter pylori
- Terapi Triple : 1 gr PO tiap 12 jam selama 14 hari dengan lansoprazole (30 mg) dan claritromisin (500 mg).
- Terapi dual : 1 gr PO tiap 8 jam selama 14 hari dengan lansoprazole (30 mg) pada pasien yang resisten terhadap claritromisin.
3. Gonorrhea tanpa adanya komplikasi pada saluran kelamin dan kemih
- dewasa : 3 gr PO disertai probenecid 1 gr PO dosis tunggal.
- umur > 2 thn sampai prepubertas : 50 mg/ kg PO juga disertai probenecid 25 mg/ kg PO dosis tunggal.
4. Hati-hati pemakaian pada pasien dengan riwayat gangguan ginjal. Hal ini bukan berarti pasien membutuhkan pengurangan dosis kecuali pada pasien gangguan ginjal berat.
Penggunaan amoksisilin tidak memperhatikan waktu makan. Pada penggunaan jenis suspensi, sebaiknya jangan digunakan setelah 2 minggu pencampuran dengan air.
Keterangan:
PO: pemberian oral (lewat mulut)
Keterangan:
PO: pemberian oral (lewat mulut)
Penggunaan Amoksisilin Pada Wanita Hamil dan Menyusui
1. Kategori Keamanan pada wanita hamil adalah B lihat kategori keamanan obat pada wanita hamil.
2. Amoksisilin diekskresikan pada air susu ibu. Perlu perhatian pada penggunan pada ibu menyusui.
Kontra-Indikasi Pengunaan Obat Amoksisilin
Obat ini tidak boleh digunakan oleh penderita hipersensitif terhadap penisilin, sefalosporin, imipenem
PERHATIAN
- Kejadian anafilaksis dilaporkan dengan insiden yang jarang.
- Jangan diberikan pada pasien dengan mononukleosis infeksiosa karena berisiko terjadinya ruam eritem pada kulit.
- Jangan diberikan pada pasien tanpa adanya bukti kuat infeksi bakteri karena akan memicu reaistensi obat.
- Hentikan terapi dan ganti dengan dengan terapi sesuai bila terjadi superinfeksi dengan jamur patogen.
- Penggunaan dosis tinggi dapat merancukan hasil tes glukosa pada urin
Interaksi Obat Amoksisilin Yang Mungkin Terjadi
1. Interaksi bersifat serius hingga kemungkinan mengancam nyawa.
Tidak dianjurkan pemakaian bersama selama risiko lebih besar dari manfaat. Dianjurkan untuk mengganti bila ada alternatif lain. Penggunaan harus dengan monitor ketat bila tidak ada alternatif. iharapkan penggunaan alternatif lain.
Obat-obatan yang berinteraksi serius dengan amoksisilin adalah vaksin hidup BCG, doksisiklin, tetrasiklin, dan vaksin hidup tifoid.
2. Interaksi bersifat signifikan sehingga perlu evaluasi dan monitor.
- Amoksisilin + Acyclovir : Salah satunya meningkatkan kadar yang lainnya di dalam darah dengan mengurangi klirens ginjal.
- Amoksisilin + Allopurinol : Allopurinol meningkatkan toksisitas dari amoksisilin. Allopurinol meningkatkan potensi alergi terhadap amoksisilin.
- Amoksisilin + Aspirin : salah satunya menurunkan kadar yang lainnya dengan kompetensi protein pengikat.
3. Amoksisilin berinteraksi minor terhadap azytromisin, kloramfenikol, claritromisin, dan eritromisin.
Post a Comment for "Amoksisilin"
Klik tulisan subscribe berwarna merah ini: SUBSCRIBE
terlebih dahulu sebelum membuat komentar.